Thursday, August 21, 2014

EMPEK -EMPEK KAPAL SELAM


Bahan bahan : 
400 g daging ikan tenggiri yang sudah digiling 
1/2  sendok makan gula pasir
 1/2 sendok makan garam
 200 cc air dingin
 400 g tepung kanji 
 4 butir telur, kocok (untuk isi)
 Bahan bahan untuk cuko :
150 g gula merah  
500 cc air 
1/2 sendok makan garam 
4  bawang putih di tumbuk halus 
4-5 cabe rawit yang sudah dihaluskan 
1 sendok makan cuka dingin
1/2 sendok makan ebi ditumbuk kemudian disangrai 

Cara membuat empek empek: 

  • Campurkan daging ikan dengan air sedikit sedikit sembari diuleni sampai merata. Masukkan gula pasir, garam, campur sampai rata. Tambahkan sagu uleni lagi hingga rata.
  •  Timbang adonan untuk satu pempek adalah 90 g. Ambil satu dan lubangi tengahnya kemudian tambahkan kira-kira 2 sdm telur ayam yang telah di kocok ke dalamnya, rapatkan adonan sehingga telur tak terlihat. 
  • Masukkan empek empek ke air mendidih, rebus hingga mengapung dan matang. Ambil dan ditiriskan.
  •  Goreng empek empek tadi sampai kekuningan lalu iris iris dan sajikan bersama irisan mentimun dan kuah cuko. 
  • Cara membuat cuko, campurkan semua bahan jadi satu, lalu masak sampai mendidih. Cuko siap disiramkan pada empek empek.
  • Untuk 10 buah empek2 kaoal selam
  • Note: sebagian tepung kanji boleh diganti dengan tepubg terigu, supaya empek2 lebih lembut tidak keras seperti karet. Biasanya aku  dengan perbandingan 2 bagian tepung kanji dan 1 baguan tepung terigu.



No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...