Saturday, June 25, 2011

COFFEE CHOCOLATE CHIPS MUFFIN

Atas permintaan anak-anak, saya bikin muffin ini lagi. Sebenarnua bikinnya pas waktu outing dengan teman, acara swimming bareng about 3 minggu yang lalu. Tapi baru sempat post sekarang, baru aja balik dari pulang kampung lahh...


Untuk 12 muffins
Bahan A :
200 gr tepung terigu
    1 sd teh baking powder
125 gr gula

Bahan B :
2 biji telur (dikocok sebentar)
100 gr butter, cairkan
100 ml yogurt
1/2 sd teh vanilla
1 sdm kopi dicampur dengan 1 sdm air panas

Bahan u/ crumb :
30 gr gula perang ( brown sugar)\
30 gr tepung terigu
30 gr butter
1/2 sd teh kayu manis bubuk

Coklat chip secukupnya u/ hiasan

Caranya:
  1. Untuk crumb :  campur semua bahan dengan menggunakan ujung jari sampai membentuk seperti crumb. Simpan dalam kulkas.
  2. Panaskan oven 200 derajat celcius.
  3. Campur bahan A dalam satu mangkuk, aduk rata
  4. Campur semua bahan B dalam mangkuk lain, aduk rata
  5. Tuangkan campuran bahan B ke dalam bahan A, aduk pelan-pelan dengan spatula
  6. Siapkan cetakan muffin, alas dengan paper cup
  7. Sendokkan adonan dalam cetakan sampai 3/4 penuh, hias diatasnya dengan crumb dan coklat chip
  8. Oven selama 25 menit.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...