Monday, May 23, 2011

KARE JAWA

Masakan favorit anak-anak nih. Kalo udah masak kare jawa, masak nasinya harus double the usual amount. Enak juga dimakan dengan roti chapati atau roti tawar atau kalau lagi rajin bikinin plain bun or roti naan or roti jala, pokoknya semua jenis roti-rotian cocok deh dengan kare ini.


Bahan :
1/2 ekor ayam, cuci potong-potong dan lumuri garam
1 batang sereh, digeprek
2 cm lengkuas, digeprek
3 lembar daun jeruk
2 buah kentang, kupas potong-potong
75 - 100 ml santan kara
 3 sdm minyak
1 sdm gula merah
sedikit air asam jawa
garam
Bumbu yang dihaluskan :
3 buah cabe merah (buang bijinya)
2 butir kemiri
2 cm jahe
1 buah bawang besar (ukuran medium)
2 buah bawang merah
4 siung bawang putih
1 buah tomat
1 1/2 sdt ketumbar bubuk
1/2 sdt jintan bubuk
1/4 sdt kunyit bubuk


Caranya :
  • Panaskan minyak, tumis bumbu halus bersaama daun jeruk, sereh dan lengkuas sampai wangi dan kering ( minyaknya naik ke permukaan)
  • Masukkan ayam, masak sampai ayamnya mengecut, aduk-aduk
  • Masukkan santan dan 1/2 cup air, masukkan juga kentang.
  • Masukkan garam, gula merah dan air asam, masak sampai kentangnya empuk.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...