Monday, September 26, 2011

CHICKEN SALAMI PIZZA


Bahan-Bahan :

Roti:
500gram tepung terigu protein sedang
1/2sendok teh garam
sendok teh ragi instan
250   gram air hangat
sdm minyak zaitun
Saus:

6 sdm saus tomat
2 sdm pasta tomat
1 sdt oregano bubuk
1/2 sdt basil
4 sdm mayonis/ saus barbeque  

Topping:
2buah tomat, bagi 4 lalu iris tipis
1 buah bawang bombay, iris
1buah paprika hijau, potong dadu
1 kaleng jamur kancing, iris tipis

180 gr chicken salami(bisa diganti dengan sosis)
50 gr keju parmesan 
200gram keju mozarella, diparut
2 sdm minyak zaitun



Cara Membuat:
Roti:
  • Ayak Tepung terigu, lalu campurkan dengan garam, ragi instan
  • Masukkan air hangat dan minyak zaitun sambil diuleni selama 10 menit, bulatkan adonan
  • Diamkan adonan selama 30 - 45 menit. Bagi 4 adonan, Giling lalu masukkan dalam loyang pizza diameter 22 cm yang telah dioles minyak zaitun.
Topping :
  • Untuk sausnya sampurkan semua bahan jadi satu.
  • Bagi semua bahan topping menjadi 4 bagian.
  • Olesi permukaan pizza dengan saus, taburkan tomat, paprika, jamur, dan bawang bombay
  • Atur chicken salami diatasnya lalu taburi dengan keju mozarella (50gr untuk setiap pizza) dan keju parmesan, percikkan sedikit minyak zaitun di permukaannya.
  • Panggang selama 15 menit dengan suhu 200 deg celcius

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...